Selasa, 29 Oktober 2013

Ikan Kecil


Disebuah stasiun dalam perjalanan kearah timur yang panjang..
Aku duduk disebuah kursi menunggu kedatangan kereta api..
Tak sengaja, aku melihat sesuatu yang menarik di depan mataku..
Bocah kecil yang berfokus pada apa yang sedang dia lakukan tanpa menghiraukan kegaduhan yang ada di sekelilingnya..
Aku kira di masa yang akan datang dia akan menjadi seorang penulis besar seperti apa yang aku impikan..

Yuup.. sembari duduk menunggu kereta api yang sama..
Seorang anak dari sebuah keluarga yang saat itu aku lihat nampak begitu harmonis memegang buku catatan dan sebuah pensil untuk menulis sebuah cerita..

Samar-samar dari belakang aku coba melihatnya..
Hanya terbaca oleh ku beberapa kata dalam deretan tulisan yang ukurannya belum seragam..
“Hujan dan Pasar Senen”

Kemudian secara spontan aku bertanya..
Bagaimana caranya dia mampu menemukan hidupnya dengan sangat cepat..?

Bahkan dalam umurnya yang tak muda..
Banyak orang yang tidak mengenal dirinya sendiri..
Berjalan bersama arus..
Tak tau negri mana yang akan dituju..
Saat waktunya habis..
Kemudian dia bertanya..
Aku ada dimana..??


Tidak ada komentar:

Posting Komentar